Senin, 23 Desember 2024
spot_img

Karang Taruna Panca Pesona Selenggarakan Pelatihan Kewirausahaan

Malang – gedangmedia.com – Dalam meningkatkan kreativitas dan produktivitas Pemuda Desa Gedangan pengurus Karang Taruna Panca Pesona Desa Gedangan selenggerakan Pelatihan kewirausahaan, Kamis ( 04/01/2024).

Bertempat di Balai Desa Gedangan diikuti oleh Peserta dari komunitas, anggota karang taruna dan ibu-ibu PKK, dengan pemateri ibu Devi Nur Fadilah dari Pasuruan

Ketua Karang Taruna Pancapesona Gedangan, Veri Iskandar, menyampaikan, Tujuan pelatihan ini yakni untuk meningkatkan kreativitas dan produktivitas pemuda Desa Gedangan yang diwujudkan dengan Pelatihan Kewirausahaan, pembuatan Packaging Paper Bag dan Pembuatan Sabun Cuci Piring,

Peserta Pelatihan Kewirausahaan

Sekretaris Desa Gedangan, Bapak Suprianto, menyampaikan,” kami ucapkan banyak terimakasih kepada teman-teman karang Taruna yang sudah melaksanakan kegiatan ini, kami harap pemateri, yakni ibu Devi Nur Fadilah bisa menuntun adik – adik dan semua peserta pada umumnya untuk bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat yang kemudian hari akan diparktikan dirumah masing – masing”.

BERITA TERKAIT

- Advertisement -spot_img

TERBARU